Salah satu tehnik memasak adalah dengan cara metode panas basah. Metode panas basah biasanya dijadikan cara mengolah resep masakan mudah yang menggunakan penghantar panas melalui bahan cairan seperti sauce, stock atau uap. Salah satu cara mengolah makanan dengan tehnik panas basah yaitu dengan tehnik boiling.
Boiling merupakan tehnik memasak beberapa resep masakan mudah dengan menggunakan air mendidih, 
Cairan yang biasa digunakan untuk proses ini menggunakan kaldu, santan atau susu. Saat ini untuk menambah rasa, apabila kaldu yang dihasilkan tidak maksimal bisa menggunakan kaldu Maggi blok rasa ayam atau rasa sapi. 

Bisa juga menggunakan bumbu kaldu rasa ayam atau rasa sapi Indofood. Bahan makanan yang biasa digunakan dengan tehnik boiling antara lain :
1. Sayuran
Mengolah sayuran dengan tehnik boiling menggunakan air mendidih lalu diberi garam. Saat proses memasak biarkan panci dalam keadaan terbuka agar warna sayuran tetap hijau. Setelah sayuran matang segera pindahkan sayuran ke air dingin agar proses pematangan terhenti.
2. Unggas
Sama seperti mengolah sayuran, masukan daging ke dalam air mendidih dan biarkan sampai matang.
3. Umbi-umbian
Untuk mengolah umbi-umbian sedikit berbeda karena umbi-umbian sudah dimasukan sejak air masih dalam keadaan dingin. Dan saat proses boiling berlangsung biarkan panci dalam keadaan tertutup.

Mengolah resep masakan mudah dengan tehnik boiling memiliki keuntungan dan kerugian. Keuntungan mengolah makanan dengan tehnik boiling antara lain bahan makanan menjadi mudah dicerna, zat yang terkandung dalam makanan akan memberikan cita rasa yang khas, bisa membunuh bakteri seperti bakteri patogen, kandungan gizi dalam sayuran lebih terjaga terutama saat api diperbesar, dengan api besar memasak bisa lebih cepat matang sehingga kesegaran sayuran terjaga. 
Kerugian memasak dengan tehnik boiling antara lain vitamin bisa larut dalam air sehingga kualitas sayuran tidak segar lagi, bahan panci yang digunakan harus berbahan aman seperti pirex, alumunium atau satailes. Apabila proses perebusan lama maka bahan makanan sayuran akan berubah warna dan kehilangan kandungan gizi yang dimilikinya.

Advertisement

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top