Agar shower mandi bisa dipergunakan dengan baik dan nyaman, maka cara pasang shower kamar mandi harus dilakukan dengan teliti dan sebaik mungkin. Salah satu hal yang harus diperhatikan adalah pemasangan shower harus diletakan pada ketinggian yang tepat agar semua anggota keluarga bisa menggunakannya dengan nyaman. 

Pasalnya jika shower tersebut dipasang terlalu tinggi, maka hal tersebut bukan tidak mungkin akan menyulitkan anggota keluarga yang bertubuh pendek. Sebaliknya, jika shower diletakkan di dinding dengan terlalu pendek, hal tersebut tentu dapat menyulitkan mereka yang bertubuh tinggi.

Idealnya, pemasangan shower diaplikasikan pada ketinggian setidaknya dua meter dari permukaan lantai kamar mandi. Namun, ini bukan menjadi tolak ukur tetap. Anda harus mempertimbangkan tinggi anggota keluarga dan selera masing-masing. 

Selain itu, masih ada sejumlah hal lain yang perlu dipertimbangkan sebelum memasang shower agar tingginya bisa dijangkau oleh siapa pun yang menggunakannya dengan nyaman.  Diantaranya yaitu:

Sesuaikan dengan tinggi badan anggota keluarga

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, tinggi badan anggota keluarga merupakan hal yang harus diperhatikan ketika akan memasang shower di kamar mandi. 

Sebagai tolak ukur, Anda bisa meletakan shower 7 sampai 10 cm di atas kepala anggota keluarga dengan tubuh tertinggi.

Perhatikan tekanan air  

Perlu Anda ketahui, tekanan air dari sistem pipa dapat mempengaruhi posisi shower. Jika tekanan air di rumah Anda rendah, Anda bisa memposisikan shower sedikit lebih rendah. 

Sebaliknya jika sistem air memiliki tekanan tinggi, maka sebaiknya posisikan shower sedikit lebih tinggi untuk mengurangi intensitas tekanannya.

Jenis shower 

Berbagai jenis shower memiliki tekanan air yang berbeda dan tinggi pemasangannya pun berbeda pula. Untuk jenis rain shower, biasanya dipasang pada ketinggian dua meter, namun bisa juga dipasang sedikit lebih rendah sesuai dengan kedua faktor yang disebutkan di poin-poin sebelumnya.

Selain cara pasang shower kamar mandi dengan tepat, untuk mendapatkan hasil terbaik Anda bisa memilih berbagai jenis shower persembahan dari Kohler yang hadir dengan berbagai desain dan bermaterial terbaik.

Advertisement

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top