Gula menjadi asupan yang cukup penting bagi anak-anak karena menjadi salah satu sumber energi tubuh. Meskipun begitu, Anda tetap harus berhati-hati saat memberikannya. Bukan hanya takarannya saja, namun juga pemilihan jenis gulanya. Pada umumnya terdapat dua jenis gula yang dikenal yaitu sukrosa atau gula pasir dan laktosa atau gula susu. Dari kedua jenis gula tersebut, gula susu dianggap aman untuk Si Kecil.
Rasa manis pada gula susu lebih rendah dibandingkan dari gula pasir. Selain itu, gula susu juga terkandung dalam ASI atau Air Susu Ibu. Adapun alasan lain mengapa gula susu lebih baik dari sukrosa yaitu:
Mengandung Indeks Glikemik Rendah
Indeks glikemik mengindikasikan kecepatan karbohidrat pada makanan berubah menjadi gula. Apabila indeks glikemik rendah maka proses perubahan menjadi gula juga lambat. Gula susu memiliki indeks glikemik rendah sehingga menurunkan risiko diabetes pada Si Kecil.
Memperlancar Sistem Pencernaan
Pada usus manusia terdapat bakteri baik atau lactobacillus. Laktosa ternyata memiliki peran dalam perkembangan bakteri baik tersebut di dalam usus. Gula susu yang tidak terserap akan menjadi prebiotik bagi lactobacillus. Apabila jumlah bakteri baik tetap terjaga, maka pencernaan Si Kecil bisa lebih lancar dan sehat.
Menguatkan Tulang
Gula susu berperan penting dalam proses penyerapan kalsium. Adanya gula susu membuat kalsium dari makanan atau minuman bisa terserap dengan baik. Oleh sebab itu, manfaatnya juga lebih optimal. Salah satu manfaat kalsium yaitu untuk menguatkan tulang dan mencegah masalah tulang di masa tua seperti osteoporosis.
Membantu Pertumbuhan Otak
Gula susu terbentuk dari molekul yang lebih kecil yaitu galaktosa. Sementara galaktosa adalah zat yang berperan dalam pembentukan glikolipid. Adapun manfaat dari glikolipid yaitu membantu pertumbuhan otak dan juga jaringan saraf otak.
Itulah beberapa alasan mengapa laktosa atau gula susu lebih aman dari sukrosa. Nestle Dancow Nutritods merupakan salah satu produk susu pertumbuhan yang mengandung lebih banyak gula susu dan 0 gram sukrosa atau tidak mengandung sukrosa. Selain itu, Nestle Dancow Nutritods juga mengandung omega 3 dan 6, minyak ikan, serat pangan, vitamin serta mineral. Lebih lengkapnya mengenai susu pertumbuhan Nestle Dancow Nutritods ada di www.dancow.co.id.
0 komentar:
Posting Komentar