Saat Anda tengah mengandung si buah hati, bukan berarti hanya berdiam diri di kasur saja. Melakukan olahraga pun sangat disarankan demi kesehatan ibu hamil. Tentu saja tidak semua jenis olahraga boleh dilakukan oleh ibu hamil. Dengan memilih olahraga yang tepat di masa kehamilan akan sangat bermanfaat pada saat melahirkan nanti. Menjaga kesehatan ibu hamil sangatlah penting karena ada calon buah hati yang juga menggantungkan hidupnya kepada sang ibu. Itu sebabnya ibu hamil harus selalu menjaga pola makan yang penuh gizi dan nutrisi, serta tidak lupa pula dengan melakukan olahraga.
Berenang
Siapa bilang ibu hamil tidak boleh berenang? Aktivitas berenang merupakan salah satu olahraga yang disarankan untuk wanita hamil, karena memiliki banyak manfaat di antaranya untuk melatih otot-otot serta menjaga kesehatan jantung. Lakukan olahraga ini ketika kehamilan telah memasuki usia 7 bulan, dan berenang dalam posisi telentang selama kurang lebih 15 hingga 20 menit. Posisi ini sangat membantu untuk mengurangi nyeri punggung dan pinggang yang diakibatkan oleh perut yang semakin berat dan besar. Jangan lupa, minum segelas air putih untuk mengganti cairan tubuh setelah lelah berenang.
Olahraga Pilates
Manfaat yang dimiliki oleh pilates adalah mengurangi kram atau sakit otot pada bagian perut, membantu menjaga agar tubuh tidak melar, membantu mengurangi nyeri pada pinggang dan punggung, dan masih banyak lagi segudang manfaat lainnya.
Squat
Olahraga ini dilakukan dengan cara berjongkok, lalu berdiri perlahan-lahan. Biasanya para ahli menyarankan wanita yang tengah hamil tua untuk melakukan squat untuk membantu memperkuat otot panggul. Dengan otot panggul yang kuat, diharapkan proses melahirkan akan lebih mudah.
Berjalan Kaki
Jangan sepelekan aktivitas yang satu ini. Jika Anda rajin berjalan kaki terutama di usia kehamilan 8 atau 9 bulan, juga dapat membantu untuk memperkuat bagian panggul sebagai salah satu persiapan persalinan. Berjalan kaki juga dapat membantu memperlancar peredaran darah, serta melatih pernapasan. Anda dapat meminta pasangan untuk menemani berjalan santai di pagi atau sore hari.
Jadikan kesehatan ibu hamil sebagai prioritas utama. Hindarkan stres, lelah yang berlebihan, serta junk food. Jalani kehamilan dengan penuh rasa bahagia dan syukur, agar bayi pun berbahagia.
0 komentar:
Posting Komentar