Fasilitas Mendukung Keberhasilan Terbentuknya Universitas Terbaik
Kampus kuning ini sudah memiliki nama yang tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Universitas Indonesia sebagai universitas terbaik di Indonesia semakin lebar mengepakan sayapnya untuk menyebarkan keharumannya seantero jagad. Bagaimana tidak, dunia pun mengakui keberadaannya dengan dibuktikan dengan berbagai penilaian, misalnya dari THES (Times Higher Education Suplement), Webometrics Ranking of World Universities dan penilaian lainnya. 
 
Penilaian dari Inggris yaitu THES (Times Higher Education Suplement) menyatakan bahwa UI menduduki kriteria 250 dari 520 perguruan tinggi sedunia. Peringkat ini menunjukkan bahwa UI diakui oleh mata dunia keberadaannya meskipun hanya peringkat 250. Sedangkan berdasarkan Webometrics Ranking of world Universities menyatakan bahwa UI menduduki peringkat ke-13 di Asia Tenggara dan peringkat 758 di dunia. 

Prestasi ini diperoleh karena sitem pendidikan dan manajemen UI meningkat dari tahun ke tahun. Dilihat dari pesingrid calon mahasiswa yang daftar pun tinggi sehingga UI selalu menjadi pilihan nomor satu di Indonesia. Dari tahun ke tahun popularitasnya semakin meningkat, apalagi didukung dengan para alumni UI rata-rata menjadi orang yang sukses di nusantara. Hal ini dapat menjadi nilai jual yang berharga bagi perkembangan UI selanjutnya. 

Tak hanya itu saja UI didukung dengan fasilitas yang super lengkap, misalnya perpustakaan terbesar di Asia Tenggara, luas kampus yang strategis dan tepat guna, fasilitas kendaraan, dan fasilitas untuk pengembangan civitas mahasiswa yang lengkap. Tak perlu diumbar lagi UI memiliki perpustakaan terbesar se-Asia Tenggara dengan luas 30.000 m2 yang terdiri dari delapan lantai. Perpustakaan UI dapat menampung 3-5 juta judul buku. UI juga memiliki kampus yang strategis untuk menimba ilmu karena 25% digunakan untuk sarana pendidikan dan sisanya sebesar 75 % digunakan sebagai hutan kota. dengan demikian kondisi di kampus kuning ini segar dan cocok untuk menimba ilmu karena terbebas dari polusi. Maka tak salah jika UI disebut-sebut sebagai universitas terbaik.

UI sebagai universitas terbaik diharapkan dapat mengharumkan bangsa dengan para lulusan yang berkualitas. Dunia pun telah melirik dan mengakui keberadaan UI, apalagi kini dengan fasilitas yang semakin lengkap akan membawa UI ke arah yang lebih maju. Fasilitas yang lengkap I I diharapkan dapat menningkatkan kualitas pendidikan di UI karena mahasiswa merasa nyaman dan aman ketika sedang mengenyam pendidikan di UI. Otak kembali refresh dengan keberadaan hutan kota yang ada di UI karena menghasilkan udara yang segar.



Advertisement

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top